Tuesday 19 January 2016

Ketekunan Merupakan Sumber Kekuatan

Apa yang anda raih Sekarang adalah Hasil upaya kecil kita di masa yang lalu. Keberhasilan bukanlah datang begitu saja, tanpa melalui sebuah Usaha yang dilakukan terus menerus, kita mungkin masih mengingatnya, bagaikan seorang bocah kecil yang ingin belajar naik sepeda, yang berkali kali harus jatuh, namun hanya Ketekunan sang bocah itulah yang menjadi sumber dari Kekuatannya, yang pada akhirnya dia berhasil mengendarai sepeda dengan baik dan benar..

Qoute Motivation Sabar dan Tekun serta Pantang Menyerah
Illustration - Image Source by: http://www.freedigitalphotos.net
Ketekunan adalah Kemampuan untuk bertahan di tengah Kesulitan yang di hadapi. Semakin jauh jarak yang di tempuh, maka akan semakin banyak rintangan yang menghadang, jika anda berhenti maka anda tidak akan sampai pada tujuan yang di cita citakan. Bayangkan jika saja seorang bocah tersebut di atas, menyerah karena sering terjatuh dari sepedanya, maka dia tidak akan pernah bisa mengendarai sepeda hingga sekarang, sekali lagi hanya Ketekunan dan Tidak kenal Putus Asa yang menjadi Sumber Kekuatannya untuk bisa.

Seribu langkah yang telah kita lalui, merupakan langah langkah kecil kita di masa yang telah lalu. 

No comments:

Post a Comment